JEPARA- Seluruh jamaah haji Kabupaten Jepara sudah tiba. Yang terakhir, kloter 89 tiba di Pendapa Kabupaten Jepara Sabtu sore. Kelompok terbang paling akhir di Debarkasi Adi Sumarmo Solo itu, mendarat pagi kemarin. Sementara kloter 88 yang mendarat di Solo Jumat tengah malam, tiba di Jepara pukul 06.00 pagi. Sebelumnya kloter 87 tiba pukul 01.40. Sedang kloter 59 sudah tiba sepuluh hari lalu.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Jepara Drs H Muhdi Zamru MAg melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Dra HLutfiah, sore kemarin mengatakan, jamaah haji Jepara yang berangkat 1.393 orang, dan kembali ke tanah air 1.390. Tiga orang meninggal di Tanah Suci.
Dikatakan, satu orang jamaah kloter 87, Klipah bin Kemi asal Desa Kepuk, Bangsri, langsung dilarikan ke RSUD RA Kartini Jepara saat tiba di Jepara. Sebelumnya, juga ada jamaah kloter 50, Mudzakir asal Bangsri, yang langsung dirawat di RS Muwardi Solo, saat pulang awal bersama kloter 54.
Ikut dalam kloter 88, antara lain, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kendal Drs H Muh Habib MM. Warga Desa Menganti, Kedung Jepara itu, terdaftar calon haji Jepara saat masih menjadi Kasi Urais Kantor Kemenag Jepara. Pada akhir Juli lalu, Muh Habib dipromosikan menjadi Kakankemenag Kendal. (kar-32)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !